Sunday 3 May 2020

Gimana Pun Ramadhannya, Ramai Sepi Bersama

Ramadhan kali ini berbeda, 
bukan ... bukan ... karena aku beli baju lebaran duluan 
bukan karena kue lebarannya lebih beragam 
bukan karena sahurnya ditemenin sama kamu (ini jelas belom, hihi).
Melainkan hal yang kurang baik terjadi di ramadhan kali ini 
kurang baik karena aku sedang tidak baik-baik saja setelah ditinggal kamu (ciye gitu) 
kurang baik karena memang kali ini sedang terjadi musibah yang sudah kita ketahui sejak beberapa bulan kemarin, wabah ini bikin kita semua berduka. 
wabah ini bikin kita menjaga jarak dengan orang-orang tercinta, 
demi bukti cinta agar saling menjaga. 
Aneh sih kedengarannya tapi itu realitanya.

Tapi kalau sudah begini, engga ada yang bisa di salahkan. 
lebih baik menyalakan lilin daripada mengutuk kegelapan bukan ? 
Jadi, ambil hikmah dari semuanya, 
dari sini kita lebih mengerti makna dari rindu
lebih mengerti berartinya waktu dan ritual temu.




Ahhh aku jadi terlarut juga kan nih, udah ah aku mau sharing kebahagiaan yang bisa kita nikmati juga walapun dalam keadaan duka. Bercerita tentang orang-orang kreatif yang engga pernah kehabisan bahan untuk tetap bahagia dan membahagiakan yang lain, turut berbagi tanpa pamrih.


Dalam keadaan begini memang banyak hati yang butuh semangat dan pelipur lara, entah apapun itu caranya, salah satunya dengan karya, jujur aku lagi amazed banget sama musisi yang engga kehabisan ide buat moodbooster kita naik lagi, beberapa hari lalu aku dengar lagu yang judulnya 'Ramai Sepi Bersama' sebuah kolaborasi 4 musisi yang terdiri dari Baskara Putra (Hindia), Kunto Aji, Yura Yunita dan Sal Priadi. 

Dari judulnya pun sudah penuh makna, dan benar-benar menggambarkan realita yang terjadi, 

Ramai sepi ini milik bersama, 
kita sama-sama tak akan kemana 
selama kau ada, aku tak apa 


apapun yang terjadi tidak apa


begitu penggalan liriknya, karena semuanya akan baik-baik saja selama mereka dan kita semua tetap bersama, sesungguhnya jarak bukan penghalang bagi mereka yang saling sayang (ciyeee). Aduh jadi baper sendiri aku nulisnya hahaha. Oiya, kalian bisa banget nonton versi lengkapnya disini ya RAMAI SEPI BERSAMA

Persembahan dan kerja keras IM3Ooredoo ini memang engga pernah gagal bikin kita bahagia, dan kali ini engga cuma 4 musisi aja yang IM3Ooredoo kasih ke kita, lebih dari itu IM3Ooredoo punya sesuatu yang membuat jarak rasanya itu engga ada, karena kita tetap bisa menikmati #SilahturamiSetiapHari, IM3Ooredoo menghadirkan FREEDOM KUOTA HARIAN. 
  • Paket terbaru dengan harga terjangkau yang bisa kalian gunakan untuk internetan selama 24 jam di semua jaringan dengan benefit 1 GB Perhari. Dilengkapi dengan fitur pulsa save, jadi pulsa tetap bisa aman selama internetan.
  • Paket dapat diaktifkan melalui *123# atau melalui aplikasi MyIM3 
  • IM3Ooredoo juga mendonasikan Rp.2000,- untuk membantu menanggulangi Covid-19 dari setiap pembelian paket freedom kuota harian, dan donasi ini sudah termasuk dengan harga paket yang kalian bayarkan, tanpa ditambah lagi. 
Ingat, engga ada yang salah sama jarak, justru jarak membuat rindu makin memburu, tak apa belum temu yang penting hati ku selalu pada mu. ASHOYYYYY ~ 

Selamat #SilahturamiSetiapHari dengan IM3Ooredoo , Ramadhan selalu penuh makna dengan bagaimana kita mewarnainya ! 




2 comments:

  1. mantepp kaa❤️ Btw salfok sm laptopnyaa aesthetic sekali hihi

    ReplyDelete
  2. Mantapp kakk. Headphone nya lucuuuuu kakk hehe

    ReplyDelete